Banjar  

Bocor Lagi! Pipa di Jalan Gubernur Syarkawi Sungai Tabuk Diperbaiki

Ilustrasi pipa HDPE diameter 500mm yang mengalami kebocoran. (Foto: Dok. Katajari.com)
Ilustrasi pipa HDPE diameter 500mm yang mengalami kebocoran. (Foto: Dok. Katajari.com)

Katajari.com Musibah tak henti diterima PT Air Minum Intan Banjar (Perseroda) kali ini menimpa pipa HDPE 500mm di Jalan Gubernur Syarkawi (arah Sungai Tabuk) Kabupaten Banjar Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) yang mengalami kebocoran, Selasa (2/5/2023).

Tim teknis PT Air Minum Intan Banjar segera melakukan koordinasi untuk persiapan peralatan dan aksesoris perbaikan pipa HDPE 500mm tersebut.

Tentu saja perbaikan ini berdampak terhentinya pendistribusian air kepada para pelanggan PT Air Minum Intan Banjar (Perseroda) pada wilayah tertentu, yakni:

Seluruh pengaliran dan distribusi sepanjang Jalan Pemajatan Gambut;

Seluruh pengaliran dan distribusi Manarap;

Seluruh pengaliran dan distribusi Kertak Hanyar;

Seluruh pengaliran dan distribusi Sungai Tabuk;

Seluruh pengaliran dan distribusi Gudang Hirang;

Seluruh pengaliran dan distribusi Sungai Lulut;

Seluruh pengairan dan distribusi Martapura Lama.

Pekerjaan perbaikan kebocoran pipa akan dilaksanakan tim teknis PT Air Minum Intan Banjar (Perseroda) pada Selasa (2/5/2023) dimulai pukul 14.00 wita sampai selesai.

“Estimasi pekerjaan selama 24 jam dan normalisasi tekanan menyesuaikan di lapangan,” tulis Humas PT Air Minum Intan Banjar melalui info layanan Nomor 19/HUMAS-SDM/V/2023.

Pelanggan di wilayah pengaliran pipa HDPE 500 mm di Jalan Gubernur Syarkawi (arah Sungai Tabuk) yang terdampak, dimohon menampung air untuk kebutuhan selama perbaikan pipa.

Pihak manajemen PT Air Minum Intan Banjar (Perseroda) tak lupa menyampaikan permohonan maaf atas terganggunya pelayanan pendistribusian air dan ketidaknyamanan ini. (kjc)

Tinggalkan Balasan