Katajari.com – Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor atau Paman Birin meresmikan jalan bebas hambatan yang menghubungkan Kabupaten Tanah Bumbu – Kota Banjarbaru, Sabtu (24/08/2024) di Desa Awang Bangkal Kecamatan Karang Intan Kabupaten Banjar.
Gubernur Kalsel tampak meresmikan jalan bebas hambatan didampingi Ketua TP PKK Kalsel Hj Raudatul Jannah atau Acil Odah, disaksikan Komandan Korem 101/ Antasari Brigjen TNI Ari Ariyanto.
Peresmian akses jalur darat yang diberi nama Jalan Gubernur H. Sahbirin Noor itu dilakukan dalam rangkaian kegiatan Kirab Kemerdekaan Merah Putih ke-5 tahun 2024.
Diikuti puluhan ribu pengendara motor yang dimulai dari Batulicin Kabupaten Tanah Bumbu menuju titik finis di Alam Roh 24 Desa Kiram Kecamatan Karang Intan atau Alam Roh 24, Kabupaten Banjar.
Prosesi peresmian jalan dimulai dengan pembacaan doa yang dipimpin TGH Wildan Salman, Pimpinan Ponpes Tahfidz dan Ilmu Al Qur’an Darussalam Martapura.
Selanjutnya, Paman Birin dalam sambutannya mengatakan, proyek ini memiliki sejarah panjang dalam perencanaan dan pembangunannya yaitu dimulai pada tahun 2019, didasari keinginan untukbmeningkatkan konektivitas antar wilayah di Kalsel.
Dengan total panjang jalan kurang lebih 100 kilometer, pengerjaan jalan ini merupakan salah satu proyek infrastruktur terbesar di Kalsel.
Jalan yang menghubungkan Batulicin – Banjarbaru ini akan menjadi bukti nyata komitmen pemerintah dalam membangun infrastruktur yang berkualitas demi kemajuan Banua.
Dengan adanya jalan ini, waktu tempuh perjalanan dari Banjarbaru ke Batulicin yang sebelumnya memakan waktu 5 – 6 jam, kini hanya memerlukan waktu sekitar 2,5 jam – 3 jam, karena jarak Banjarbaru – Batulicin semula sekitar 250 kilometer menjadi 157 kilometer. (adpim/kjc)