Katajari.com – PT Air Minum Intan Banjar meliburkan karyawannya dan menutup loket layanan kasir rekening air pada hari libur nasional, hari Imlek pada Senin 23 Januari 2023.
PT Air Minum Intan Banjar (Perseroda) ini telah memberitahukan kepada pelanggannya perihal hari libur nasional dan libur loket kasir dan pelayanan pendaftaran untuk seluruh wilayah layanan PT Air Minum Intan Banjar.
Pengumuman resmi disampaikan lewat info layanan Nomor 04/Humas-SDM/I/2023 oleh PT Air Minum Intan Banjar.
Isi pengumuman disimpulkan bahwa layanan PT Air Minum Intan Banjar DILIBURKAN pada Senin 23 Januari 2023.
Namun, loket kasir dan pelayanan pendaftaran berlangganan air PT Air Minum Intan Banjar ini diaktifkan kembali seperti biasa pada hari berikutnya, Selasa 24 Januari 2023.
“PT Air Minum Intan Banjar tetap membuka layanan secara online untuk pembayaran rekening air,” tulis Humas.
Pembayaran dapat dilakukan melalui SMS banking, ATM bank ataupun pembayaran online lainnya yang bekerjasama dengan PTAM Intan Banjar.