Katajari.com – Program Indonesia Melihat RSD Idaman Kota Banjarbaru Provinsi Kalimantan Selatan dengan Kementerian Sosial (Kemensos) Republik Indonesia yang mengadakan layanan operasi katarak gratis, dimulai pelaksanaannya Selasa (13/12/2022) di aula setempat.
Sebelumnya, ketika pendaftaran operasi katarak gratis dibuka dengan waktu dan kuota terbatas sebanyak 50 orang, spontan diserbu banyak peminat dan kuota langsung terisi penuh pada hari pertama pendaftaran.
“Hanya sehari dibuka langsung terpenuhi kuota 50 orang. Malah ada peserta datang dari jauh,” ungkap Direktur RSD Idaman, dr. Danny Indrawardhana, MMRS.
Bakti sosial ini diadakan bersamaan memperingati Hari Disabilitas Internasional (HDI) dan Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (HKSN).
“Jadi ini adalah kerjasama antara Kemensos yang diwakili Sentral Budi Luhur, Persatuan Dokter Mata Indonesia atau Perdami, dan RSD Idaman Banjarbaru,” ucap Danny.
Diterangkan Danny, pembiayaan penanganan operasi katarak gratis yang diselenggarakan di RSD Idaman ditanggung biayanya oleh Kemensos RI.
“RSD Idaman hanya sebagai fasilitas tempat membantu kelancaran,” imbuhnya.
Apakah program akan berlanjut? “Progam ini tidak akan berhenti sekali saja. Nanti lebih diperluas jangkauan pasien katarak. Insya Allah tahun depan dilakukan dengan cakupan lebih luas dan persiapan lebih matang lagi,” beber Danny.
Operasi katarak itu sendiri dikhususkan bagi masyarakat yang memiliki keluhan penglihatan mata menurun, semakin lama semakin buram penglihatan tanpa merah dan nyeri atau sakit mata, nampak putih di tengah mata.