Katajari.com – Sejumlah ketua partai politik (parpol) pengusung bakal calon Wali Kota Banjarbaru Hj Erna Lisa Halabsy (ELH) dan bakal calon Wakil Wali Kota Banjarbaru Wartono menyatakan kebulatan tekad melalui deklarasi untuk menenangkan pasangan calon (paslon) kandidatnya, Kamis (29/8/2024) siang sekitar pukul 13.00 Wita di Fave Hotel Banjarbaru.
Deklarasi ini ditandai dengan penandatanganan kesepakatan oleh setiap ketua parpol pengusung di Kota Banjarbaru, terdiri 13 parpol pengusung terdiri parpol parlemen dan non parlemen.
Antara lain, Ketua Partai Gerindra Neni, Ketua PAN Emi Lasari, Ketua Partai Nasdem Darmawan Jaya, Ketua Partai Demokrat Said Subari, Ketua PKB Ririk, Ketua PKS Arif, Ketua PDI Perjuangan Wartono, Ketua Partai Golkar Gusti Rizky Sukma Iskandar Putera, Ketua PSI Ismail, Ketua Gelora, Ketua PBB Zemani, Ketua Perindo Edy Susanto, Ketua Partai Garuda Rifani.
Gusti Rizky atas nama parpol gabungan didaulat menyampaikan sambutan dan menyatakan tekad bersama untuk all out mendukung dan memenangkan Lisa dan Wartono sebagai wali kota dan wakil wali kota Banjarbaru 2024-2029.
Usai sambutan disambung dengan pembacaan deklarasi dibacakan Ketua Tim Pemenangan Lisa- Wartono, Darmawan Jaya, dan dikuti oleh seluruh pimpinan parpol.
Isi deklarasi, memberikan dukungan penuh kepada Erna Lisa Halaby dan Wartono menjadi wali kota dan wakil wakil kota Banjarbaru 2024-2029.
Siap memenangkan Erna Lisa Halaby menjadi wali kota Banjarbaru dan Wartono menjadi wali kota Banjarbaru di Pilkada Banjarbaru 2024.
” Harapan Baru, Banjarbaru! Lisa Wartono, Walikotaku!,” sebut Darmawan Jaya diikuti koor peserta deklarasi.
Berikutnya, Bakal calon Wali Kota Banjarbaru Erna Lisa Halaby di dalam sambutannya terebih duu menyampaikan ucapan terima kasih kepada para parpol atas kepercayaan diberikan kepada mereka berdua.
“Deklarasi adalah bentuk komitmen membawa perubahan dan harapan baru di Banjarbaru. Mari kita bergotong royong membangun dan mewujudkan Banjarbaru EMAS, Elok, Maju, Adil dan Sejahtera,” ujar Lisa Halaby.
Bakal Wakil Wali Kota Wartono berharap diberikan kemudahan dan kelancaran kepada pasangan Lisa Halaby – Wartono.
Usai deklarasi parpol pengusung paslon Lisa Halaby – Wartono bersama rombongan berangkat menuju KPU Kota Banjarbaru untuk pendaftaran sebagai bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota di Pilkada Serentak 2024 di Banjarbaru. (kjc)