Katajari.com – Pisah sambut Kapolres Banjar dari AKBP M Ifan Hariyat kepada AKBP Dr Fadli, berlangsung di Mahligai Sultan Adam Martapura, Rabu (9/4/2025) malam.
AKBP M Ifan Hariyat dialihtugaskan menjadi Kabag Umum Prolog Polda Jawa Tengah, digantikan AKBP Dr Fadli yang sebelumnya menjabat Kasubdit III Tipidkor Polda Sulawesi Selatan.
Bupati Banjar H Saidi Mansyur memberikan apresiasi setinggi tingginya kepada AKBP M Ifan Hariyat atas dedikasi, pengabdian dan kontribusinya selama bertugas di Kabupaten Banjar.
Baik berupa tenaga maupun pikiran yang sangat banyak membawa kebaikan dan kemajuan bagi daerah.
“Selama bapak menjabat sebagai Kapolres Banjar telah banyak memberikan kontribusi dalam kemajuan pembangunan di bumi serambi mekah,” ungkapnya.
Berkat peran aktif dan kerjasama sinergis dari Polres Banjar serta seluruh elemen masyarakat sehingga bisa tercipta keamanan, ketentraman dan kesuksesan pembangunan Kabupaten Banjar
Kapolres Banjar yang baru AKBP Dr Fadli, Bupati Banjar Saidi Mansyur juga mengucapkan selamat datang dan bertugas.
“Semoga merasa nyaman dan betah bertugas di tempat kami, bisa melanjutkan apa yang telah dilakukan pejabat terdahulu, bahkan bisa membawa inovasi kegiatan yang bisa membawa semangat baru yang semakin lebih baik,” harapnya.

Sementara, AKBP M Ifan Hariyat mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukungnya selama bertugas di Kabupaten Banjar dan minta restu untuk bertugas di tempat baru.
“Saya sangat terkesan selama bertugas di tempat ini, didukung penuh oleh pak bupati beserta forkopimda sehingga bisa terjalin sinergitas yang baik,” katanya.
Tidak pernah dilupakan ada 3 pengalaman menakjubkan yang pernah dialami, bebernya.
“Pertama di Mekah, Madinah dan di Sekumpul Martapura menyaksikan jutaan manusia dalam peristiwa haul seorang ulama,” tutupnya.
Diakhir kegiatan dilakukan penyerahan cinderamata dan sesi foto bersama. Bupati dan jajaran, forkopimda memberikan salam perpisahan dengan AKBP M Ifan Hariyat yang sebelumnya telah menjabat selama 2,5 tahun sebagai Kapolres Banjar. (kjc)