RSD Idaman Dukung Kelancaran Kunjungan Presiden RI, Siaga Tim Kesehatan

RSD Idaman Kota Banjarbaru menyiagakan tim kesehatan lengkap, Senin (12/1/2026). (Foto: Humas RSD Idaman/katajari.com)

Katajari.com – Rumah Sakit Daerah (RSD) Idaman Kota Banjarbaru turut mendukung kelancaran kunjungan kerja Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto dalam rangkaian peresmian Sekolah Rakyat dengan menyiagakan tim kesehatan lengkap, Senin (12/1/2026).

Tim kesehatan lengkap  RSD Idaman Kota Banjarbaru ini mulai dari dokter, perawat, hingga ambulans khusus pelayanan VVIP.

Tim kesehatan RSD Idaman Kota Banjarbaru mempunyai Posko Mini ICU VVIP di BBPPKS Kementerian Sosial di Jalan Trikora banjarbaru.

Posko mini ICU VVIP difokuskan untuk pengamanan kesehatan RI 1 dan didukung dokter spesialis anestesi serta dokter spesalis penyakit dalam dari RSUD Ulin Banjarmasin.

Tim kesehatan lengkap  RSD Idaman Kota Banjarbaru mulai dokter, perawat, hingga ambulans khusus pelayanan VVIP. (Foto: Humas RSD Idaman/katajari.com)

Selama kegiatan kunjungan kerja Presiden RI Prabowo Subianto ke Kota Banjarbaru tampak berlangsung lancar tanpa kendala, dan tidak terdapat penanganan medis khusus bagi VVIP.

Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung aman dan lancar, mencerminkan kesiapsiagaan serta profesionalisme tim kesehatan RSD Idaman dalam mendukung agenda kenegaraan dan pelayanan kesehatan terbaik bagi seluruh pihak.(kjc)